Analisis Dan Perancangan Sistem Informasi Operasional Pada Kafe Wowrung

Dedrick Fortine, David Vieri Yang, Culita -, Yuni Marlina Saragih

Abstract


Usaha menjalankan kafe saat ini cukup diminati karena kafe merupakan bagian dari gaya hidup dan tren para anak muda saat ini.  Cafe Wowrung merupakan salah satu usaha di Medan, Sumatera Utara yang bergerak dalam bidang kuliner dengan menjual aneka ragam makanan dan minuman. Saat ini Cafe Wowrung memiliki sebuah sistem POS dalam mendukung kegiatan operasional, namun sistem tersebut sudah lama tidak di-update sehingga sudah tidak sesuai dengan kebutuhan kafe saat ini. Selain sistem lama yang sudah outdated, beberapa proses bisnis juga belum memiliki system terkomputerisasi, seperti pada proses pembelian dan pengelolaan persediaan. Beberapa kendala seperti kesulitan dalam menentukan barang yang dibeli karena data persediaan bahan baku tidak lengkap, kendala dalam memantau stock barang masuk dan barang keluar dan membutuhkan waktu yang cukup lama dalam menghasilkan laporan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan merancang sebuah sistem informasi untuk mendukung operasional kafe agar dapat berjalan dengan baik dan lancar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Systems Development Life Cycle (SDLC). Teknik analisis dan perancangan yang digunakan adalah fishbone dan DFD. Hasil akhir dari penelitian ini adalah berupa rancangan sistem informasi operasional untuk Cafe Wowrung yang diharapkan dapat mendukung kegiatan operasional, dan menghasilkan informasi yang diperlukan dengan cepat dan akurat.

Keywords


Kafe, Sistem Operasional, Pembelian, Persediaan, SDLC

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.55601/jsm.v24i2.1053

Refbacks

  • There are currently no refbacks.