Aplikasi Penyembunyian Pesan pada Citra dengan Metode AES Kriptografi dan Enhanced LSB Steganografi
Abstract
Pengiriman data melalui internet sangat membutuhkan pengamanan data, selain menggunakan algoritma kriptografi dibutuhkan juga algoritma untuk membuat pihak ketiga tidak mencurigai pengiriman pesan yang terenkripsi sehingga tidak terlihat dengan menerapkan teknologi steganografi. Kombinasi kriptografi dengan steganografi dapat meningkatkan tingkat keamanan data dengan menyembunyikannya ke dalam media lain seperti citra. Penelitian ini menggunakan algoritma Advanced Encryption Standard (AES) sebagai pengaman pesan dengan mengenkripsi data dan algoritma steganografi Enhanced Least Significant Bit (Enhanced LSB) dengan formasi 2-3-3 bit sebagai algoritma penyembunyian pesan ke dalam citra. Pengujian dilakukan dengan mengukur kualitas citra hasil serta membandingkan ukuran citra hasil setelah disisipkan pesan. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan algoritma AES dan Enhanced LSB formasi 2-3-3 ini dapat memberikan peningkatan kualitas pengamanan pada suatu media gambar, tanpa mengubah ukuran citra setelah disisip.
Keywords
Keamanan data, kriptografi, steganografi, Advanced Encryption Standard (AES), Enhanced Least Significant Bit (Enhanced LSB)
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.55601/jsm.v16i2.243
Refbacks
- There are currently no refbacks.